BREAKING NEWS: Gubernur Jambi Al Haris Lantik 13 Pejabat Eselon II Pemprov Jambi, Ini Nama-namanya
Pelantikan pejabat Eselon II Pemprov Jambi oleh Gubernur Jambi Al Haris.--
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Gubernur Jambi, Al Haris kembali melakukan rotasi pejabat di jajaran eselon II lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi.
Kali ini Gubernur Jambi Al Haris melantik sebanyak 13 pejabat eselon II. Pelantikan ini sendiri, berlangsung di auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, hari Rabu 21 Juni 2023.
Dari sebanyak 13 pejabat yang dilantik ini, ada yang 10 rotasi jabatan, lalu 2 orang dikukuhkan dan satu orang promosi ke eselon II.
Pelantikan ini sendiri, ini dihadiri Sekda Provinsi Jambi Sudirman, dan sejumlah pejabat eselon II Pemprov Jambi lainnya.
BACA JUGA:Mega Proyek Bendungan Merangin Telan Dana Rp6,3 T, Pembangunan Jalan Khusus Batu Bara Lanjut
Berikut 13 pejabat eselon II Pemprov Jambi yang baru dilantik Gubernur Jambi, Al Haris:
1. Arif Munandar dilantik sebagai Asisten I (Bidang Pemerintahan dan Kemasyarakat) Setda Provinsi Jambi;
2. M Arif Budiman dilantik sebagai Kepala Dinas Sosial Kependudukan dan Pencatatan Sipil;
3. Imron Rosyadi dilantik sebagai Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata;
4. Husairi dilantik sebagai Staf Gubernur Bidang Pemerintah, Hukum dan Politik;
5. Temawisman dilantik sebagai Staf Ahli Gubernur Jambi Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia;
6. Asraf dilantik sebagai Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan;
7. Donny Iskandar dilantik sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP);
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: