Gubernur Al Haris Menyalurkan Hak Pilihnya di TPS 14 Dekat Kediaman Pribadi
Gubernur Al Haris Menyalurkan Hak Pilihnya di TPS 14 Dekat Kediaman Pribadi--
“Kita semua harus ikut memilih. Ini adalah langkah penting untuk menentukan pemimpin yang akan membawa Jambi menuju masa depan yang lebih baik,” ungkap Al Haris kepada media.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga stabilitas dan keamanan selama proses pemilu berlangsung, serta mengimbau semua pihak untuk menerima hasil pemilihan dengan lapang dada dan menjaga keharmonisan di tengah masyarakat.
BACA JUGA:Pilkada 2024, Polda Jambi Siagakan Personel untuk Standby, Jaga Situasi Kamtibmas
BACA JUGA:Polda Jambi Monitoring Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Kabupaten Bungo
Proses pemungutan suara di TPS 14 berjalan tertib dan lancar, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dan keamanan. Antusiasme warga terlihat jelas, menunjukkan kesadaran tinggi akan pentingnya memilih dalam pemilu.
“Saya melihat petugas bekerja dengan sangat baik, tertib, dan profesional. Mereka melaksanakan tugas sesuai aturan sehingga tidak ada pihak yang merasa dirugikan dalam proses Pilkada ini,” ujar Al Haris mengakhiri keterangannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: