Ini Kondisi Al Ikhsan, DPO Terakhir Pembunuh Sopir Mobil Rental Asal Kualatungkal yang Didor Saat Ditangkap

Al Ikhsan (baju oranye) yang harus dibawa dengan kursi roda.-ist/jambi-independent.co.id-
Untuk diketahui, pada tanggal 7 September 2025, ketiganya tiba di Pelabuhan Roro di Kabupaten Tanjab Barat.
Setelah sempat menginap 1 malam, mereka lalu berencana untuk ke Kota Jambi. Tak lama kemudian, sampai lah Matnur dengan membawa mobil Toyota Fortuner putih BH 1445 GJ.
BACA JUGA:Hasil Liga Spanyol: Real Madrid vs Rayo Vallecano 2-1! Nyaris Kalah, Gol Penyelamat di Menit Akhir!
BACA JUGA:Wali Kota Maulana Apresiasi BSI Berbagi Melalui Byon Fest Ramadhan Jadi Mudah
Di sini lah, mereka mulai beraksi di Kota Jambi, setelah semua penumpang lainnya turun. "Dia ini termasuk eksekutor," kata Kombes Manang.
Diberitakan sebelumnya bahwa, Matnur merupakan warga asal Kualatungkal, Tanjab Barat, Jambi. Pria kelahiran Pendung Tengah, Kerinci, itu kini dikenal sebagai sopir mobil rental jurusan Kualatungkal-Jambi.
Pada Rabu 11 September 2024, Matnur ditemukan tewas di Desa Telang, Kecamatan Bayung Kencir, Kabupaten Muba
Ia diketahui menggunakan Toyota Fortuner berwarna putih dengan plat kendaraan BH 1455 GJ tahun 2012.
BACA JUGA:Danantara Resmi Diluncurkan, Ini Pengertian, Fungsi, dan Manfaatnya untuk Perekonomian Indonesia
BACA JUGA:PLN ULP Muara Tebo Turunkan Tim Reaksi Cepat Atasi Listrik Padam Akibat Hujan dan Angin Kencang
Saat itu, ia menjemput penumpang dari Batam di pelabuhan menuju Kota Jambi yang berjumlah tiga orang.
Ketiganya diyakini menghabisi nyawa Matnur, hingga akhirnya mayatnya ditemukan di Desa Telang, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel).
Ketiga pelaku ini berhasil teridentifikasi melalui rekaman CCTV dan foto yang beredar di media sosial (medsos).
Dari situ lanjutnya, penyidik menemukan bahwa 3 orang terduga pelaku itu berada bersama korban sebelum ditemukan meninggal dunia.
BACA JUGA:Penuh Makna! Sinsen Honda Gelar ‘Spread Love dan Kindness’ untuk Anak Yatim
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: