Jalan Betara-Kualabetara Rusak Lagi, Bupati Ancam Cabut Izin PT Felda
KUALATUNGKAL, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Bupati Tanjab Barat Anwar Sadat, mengeluarkan peringatan keras pada PT Felda Indo Mulya. Bupati menilai pengerjaan jalan lintas Kecamatan dikerjakan oleh perusahaan tersebut dinilai tidak maksimal. Masih terdapat kerusakan disejumlah ruas jalan sehingga kembali mengganggu aktifitas pengguna jalan.
Bupati kembali mengevaluasi perusahaan untuk bertanggungjawab melakukan perbaikan jalan Betara-Kualabetara. Anwar Sadat meminta agar pihak PT Felda berkomintemen sesuai kesepakatan.
"Saya kira kalau memang pihak PT Felda tidak ada iktikad baik untuk merehab jalan sesuai dengan mufakat, maka kita akan tindak tegas dengan mencabut izin usaha di Kecamatan Kualabetara," tegasnya, Selasa (8/3).
Ia menghimbau pada pihak perusahaan untuk segera bertanggungjawab terhadap perbaikan jalan tersebut agar tidak mengganggu aktifitas masyarakat dan demi kelancaran produksi perusahaan. Sebab jalur itu merupakan lintasan satu satunya angkutan roda empat mengangkut hasil pertanian warga maupun perusahaan.
Baca Juga: Di Kabupaten Bungo Harga Telur Ayam Meroket
Baca Juga: Maling Elektronik di SMPN 2 Betara Diringkus
"Saya himbau seluruh pimpinan perusahaan PT. Felda untuk bertanggungjawab. Rasa tanggungjawab sosial dan responsibilitinya kepada masyarakat setempat sehingga perusahaan bisa tenang terhadap hasil produksinya dan memberikan kenyamanan masyarakat," tegas bupati.
Baca Juga: Dugaan Pungli di SMAN 8 Kota Jambi Naik Penyidikan
Baca Juga: Truk, Minibus, dan Motor Ludes Terbakar di Alambarajo
sebelumnya, pihak perusahaan akan secara bertahap melakukan perbaikan Jalan Lintas Kecamatan Betara-Kualabetara. Namun, saat ini musim penghujan sehingga sejumlah ruas jalan kembali rusak. (rul/ira)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: