Pada menit ke-74, Schmecihel melakukan satu penyelamatan lagi dengan reaksi sigapnya menepis bola tendangan bebas Barak yang hampir disambut tandukan Soucek di area tiang jauh.
Empat menit berselang, giliran Vaclik yang menyelamatkan gawang Ceko dengan halauannya atas tembakan akurat Poulsen yang nyaris membawa Denmark menjauh.
Denmark mengancam lagi pada menit ke-82 ketika Maehle berhasil merangsek ke dalam kotak penalti untuk menyambut umpan terobosan, sayang lagi-lagi Vaclik sigap mementahkan bola.
Ceko berjibaku untuk mencari gol penyama kedudukan demi memaksakan setidaknya babak tambahan waktu, tetapi Denmark mampu mengawal keunggulan 2-1 bertahan hingga peluit tanda laga usai terdengar.(fin)