Selain Bisa Kurangi Stres, Ini 3 Manfaat Sering Baca Buku

Kamis 06-10-2022,12:14 WIB
Editor : Gita Savana

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Membaca buku ternyata memiliki manfaat untuk membentuk kesehatan mental agar lebih tertata lagi loh.

Membaca buku bermanfaat bagi kesehatan fisik dan mental Anda, dan manfaat tersebut dapat bertahan seumur hidup.

Kesehatan fisik itu bisa didapat mulai pada anak usia dini dan berlanjut hingga dewasa.

Apa sebenarnya yang didapat manusia dari membaca buku? 

BACA JUGA:Tips Merawat Mesin Cuci Agar Tidak Cepat Rusak 

BACA JUGA:Pernyataan Lengkap Ferdy Sambo di Kejagung 'Istri Saya Tidak Bersalah, Dia Korban'

Apakah ini hanya masalah kesenangan, atau adakah manfaat di luar kenikmatan? Jawaban ilmiahnya adalah "ya".

Dilansir dari laman Heathline, berikut penjelasan singkat tentang bagaimana membaca buku dapat mengubah otak dan tubuh Anda menjadi lebih baik.

1. Membaca memperkuat otak Manusia

Semakin banyak penelitian menunjukkan bahwa membaca benar-benar mengubah pikiran Anda.

Menggunakan pemindaian MRI, para peneliti telah mengkonfirmasi bahwa membaca melibatkan jaringan sirkuit dan sinyal yang kompleks di otak

BACA JUGA:Buntut Kanjuruhan, Ribuan Orang Tanda Tangan Petisi Iwan Bule Mundur dari Ketum PSSI 

BACA JUGA:Ramalan Karier Berdasarkan Zodiak, Libra, Tempat Kerja Sangat Tidak Kondusif Bagi Anda

 Saat kemampuan membaca Anda matang, jaringan tersebut juga menjadi lebih kuat dan lebih canggih.

Dalam satu penelitian yang dilakukan pada tahun 2013, peneliti menggunakan pemindaian MRI fungsional untuk mengukur efek membaca novel pada otak.

Kategori :