Tips Sehat Cara Turunkan Tekanan Darah, Jaga Berat Badan Penting

Sabtu 18-11-2023,06:00 WIB
Reporter : Kiki Rizky
Editor : Kiki Rizky

Olahraga yang disarankan untuk mengurangi darah tinggi yaitu berjalan kaki, bersepeda, berenang, dan yoga. Aktivitas ini dapat dilakukan sebanyak 3 hingga 5 kali dalam seminggu. 

Jika kamu sudah lama tidak berolahraga, cobalah untuk melakukan secara bertahap. Hal ini untuk mencegah terjadinya cedera. 

4.  Latihan Otot Pernapasan

Hal ini mungkin dapat dianggap remeh. Tetapi faktanya bisa menurunkan tekanan darah ‘hanya’ dalam tempo 5 menit. Mengutip Journal of the American Heart Association cara latihan otot pernapasan ini disebut juga dengan IMST (Inspiratory Muscle Strength Training).

BACA JUGA:Simak nih! Biar Mesin Mobil Makin Awet, Ini Perbedaan Kualitas BBM Ron 90, 92, 95, dan 98

BACA JUGA:Hadiri Rakor TSLP, Komisi III DPRD Apuk: Perusahaan Numpang Hidup di Merangin Wajib Salurkan CSR

Adapun, kegiatan ini bisa dilakukan dengan bernapas seperti biasa guna memperkuat diafragma dan otot pernapasan, serta menjaga kesehatan jantung.  

5.  Menjaga Berat Badan Ideal

Seseorang yang memiliki kelebihan berat badan atau obesitas dapat memberikan tekanan lebih pada arteri. Dampaknya, akan menimbulkan tekanan darah lebih tinggi. 

Itulah beberapa cara menurunkan darah tinggi. Pastikan untuk melakukan semua cara tersebut agar tubuh senantiasa sehat dan terhindar dari hipertensi beserta komplikasinya. Sebaiknya lakukan semua hal tersebut secara rutin untuk mendapatkan manfaatnya.

Kategori :