Pesan Gubernur Jambi Al Haris pada Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Jambi Series

Minggu 14-01-2024,17:42 WIB
Reporter : Gita Savana
Editor : Gita Savana

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Gubernur Jambi, Al Haris hadir dan membuka pertandingan Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Jambi Series.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 13 Januari 2024 sore di GOR Kotabaru, Kota Jambi.

Orang nomor satu di Provinsi Jambi itu mengatakan bahwa, kegiatan Honda DBL sangat baik untuk mencari bibit atlet basket di Jambi.

Sehingga kata dia, pihak sekolah juga memiliki peran untuk dapat membina siswa agar melahirkan bibir baru di Jambi.

BACA JUGA:Polda Jambi Gelar Sunatan Massal, Catat Jadwal dan Syaratnya

BACA JUGA:Sering Ajukan Bantuan, Tapi Terkendala Tapas Batas Muaro Jambi-Batanghari, Ini Pengakuan Kepala SD S Perintis

“Sekolah membina anak didik dalam olahraga bola basket, ini untuk menumbuhkan bibit baru di Jambi,” ujarnya.

Dirinya juga mengharapkan, dengan kegiatan pertandingan ini mampu memupuk semangat saing dan sportifitas dari tim yang bertanding.

“Dan saya yakin ketua tim adalah punya mental juara. Terima kasih kepada guru, kepala sekolah atas dukungannya,” ujarnya.

Al Haris juga menyampaikan terima kasih kepada panitia dan penyelenggara acara.

BACA JUGA:Pj Bupati Muaro Jambi Kunjungi Warga Desa Rukam yang Terdampak Banjir

BACA JUGA:8 Tips Atasi Diare yang Efektif dan Aman

Kategori :