JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Selebgram Livy Renata mendapat sorotan tajam dari publik karena dituduh membelikan mobil mewah untuk ibunya, Susana Rahardjo, menggunakan uang hasil donasi di platform Trakteer.
Berdasarkan tangkapan layar akun Trakteer yang diunggah oleh netizen dengan akun @/howtodresvvell, terlihat Livy Renata meminta sumbangan untuk membeli mobil bagi ibunya.
"Want to buy mom a car," demikian keterangan yang tertera pada tangkapan layar tersebut, seperti yang dikutip pada Senin (25/3/2024).
Akun tersebut juga memposting tangkapan layar unggahan Instagram Susana Rahardjo yang memamerkan mobil mewah Mercedes-Benz hasil karya Livy Renata, yang diunggah dengan ucapan terima kasih dan rasa bangga sebagai ibu.
BACA JUGA:Simak, Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Vietnam Malam Ini
Tindakan ini menimbulkan kontroversi di media sosial, dengan banyak netizen yang mengkritik Livy Renata karena diduga menggunakan uang donasi untuk membeli barang mewah.
Berikut profil Livy Renata yang menjadi sorotan.
Livy Renata adalah putri dari Susana Rahardjo dan S.A Haha O Aisuru. Orang tuanya telah berpisah dan keduanya bekerja sebagai pengusaha.
Lahir di Jakarta pada 26 Maret 2002, Livy Renata saat ini berusia 21 tahun. Meskipun lahir di Indonesia, ia memiliki keturunan Taiwan.
Nama asli Livy Renata adalah Livia Renata, dengan nama Tionghoa Yang Lifei. Selain itu, ia dikenal sebagai penganut agama Kristen.
BACA JUGA:Penting untuk Dilakukan, Ini 10 Peran Suami Mendampingi Istri yang Sedang Hamil
BACA JUGA:Pj Bupati Bachyuni Dampingi Kepala OPD Blusukan ke Rumah Warga
Dalam pendidikannya, Livy Renata pernah mengenyam pendidikan di Bina Bangsa International School, salah satu sekolah internasional ternama.
Dia kemudian melanjutkan studi jurusan Pemasaran di Macquarie University, Australia, sambil mengambil kursus bahasa di Jepang.