Yummy! Resep Ayam Kecap Hongkong yang Mudah Dibuat

Minggu 05-05-2024,20:45 WIB
Reporter : Enggar Cendani
Editor : Gita Savana

BACA JUGA:Hindari Makan dan Minum Ini Saat Perut Kamu Kosong!

Cara pembuatan:

Ayam hongkong

Pertama-tama siapkan semua bahan air kecapnya mulai dari 100 ml air, 3 sdm kecap manis, 3 sdm kecap asin pekat , 2 sdm minyak wijen, 1/2 sdt cuka, 2 sdm saus tiram, 1/2 sdt kaldu bubuk, 1/2 sdt lada, 1/2 sdt penyedap, dan 1 sdt gula dicampur jadi satu kemudian sisihkan

Kemudian iris tebal-tebal 6 butir bawang merah dan 6 butir bawang putih 

Potong  2 batang daun bawang sepanjang kurang lebih 2 cm

Untuk 1 jempol jahe potong seperti stik panjang-panjang dan tebal

Lanjut masukan 3 paha ayam ukuran besar kedalam kuali sedang

Kemudian masukan irisan bawang merah, bawang putih, potongan daun bawang, potongan jahe dan air kecap yang sudah dibuat tadi kedalam kuali berisi ayam

Kemudian tutup kuali masak ayam kurang lebih 20-25 menit sampai airnya menyusut, jangan lupa sambil dibolak balik ayamnya supaya warna dan bumbunya meresap sempurna 

Kalau ayam sudah matang dan airnya sudah menyusut banyak lanjut diangkat Kemudian dipotong-potong dan siap disajikan

Sambal jahe

Belender 3 butir cabe rawit, 1 butir bawang putih, 1/2 buah tomat, dan 1 ruas jari jahe dengan 

100 ml air hingga halus

Setelah halus pindahkan kedalam mengkok  ditambahkan dengan 3 sdm saus sambal, 2 sdt gula, 1½ buah penyedap, 1/2 sdt garam, dan 1½ sdt kaldu jamur diaduk hingga tercampur rata

Terahir tambahkan perasan 1 buah jeruk nipis kedalam sambal jahenya silahkan koreksi rasa jika sudah pas bisa dihidangkan bersama ayamnya

Kategori :