JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Saat pertama rilis di tahun 2022, HP yang bersaing di kelas mid-range ini dijual dengan harga Rp 3,7 juta.
Dan di bulan April 2024, HP ini sisa dilepas dengan harga Rp 1 jutaan saja.
Apakah HP ini masih layak digunakan di tahun 2024? berikut ulasannya.
Samsung Galaxy M23 dibekali layar berdesain infinity-V.
Layarnya mengusung panel LCD berukuran 6,6 inci, yang mendukung resolusi Full HD Plus (2.408 x 1.080 piksel) dan refresh rate 120 Hz.
BACA JUGA:Pimpin Rapat Dewan Pengawas RS dr Bratanata, Danrem 042/Gapu Minta Terus Berikan Pelayanan Prima
Di bagian layar, HP ini masih terbilang oke.
Kemudian sektor fotografi, Samsung Galaxy M23 dibekali tiga kamera belakang.
Kamera utamanya beresolusi 50 MP bukaan f/1.8, kemudian kamera ultrawide 8MP bukaan f/2.2 dan juga kamera depth sensor 2MP bukaan f/2.4.
Sedangkan kamera depannya beresolusi 8 MP bukaan f/2.2.
Kemudian di bagian dapur pacu, Samsung Galaxy M23 5G ditenagai chipset gaming Snapdragon 750G 5G.
Chipset ini disokong dengan RAM 6 GB dan penyimpanan internal 128 GB.
RAM HP ini juga bisa dimaksimalkan hingga 12 GB melalui fitur RAM Plus.
BACA JUGA:Cetak Hattrick PLN Kembali Raih Kinerja Keuangan Terbaik Sepanjang Sejarah pada Tahun 2023