SUNGAIPENUH, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Eli (43) tahun warga Tanjung Mudo Dusun Air Mati, Kecamatan Hamparan Rawang, Sungai Penuh sempat dikabarkan hilang oleh keluarga.
Dia dikabarkan hilang sejak subuh dini hari, Rabu 3 Juli 2024.
Akhirnya Eli ditemukan di sungai oleh warga yang melakukan pencarian dalam kondisi sudah tak bernyawa.
Ibu dua orang anak tersebut diduga terpeleset saat mengambil air uduk pada subuh pagi tadi.
BACA JUGA:Sekda Kota Jambi Ingatkan Pentingnya Kewaspadaan TPID Meskipun Inflasi Turun
BACA JUGA:Pj Wali Kota Jambi Sri Purwaningsih Buka Pelatihan Pengawas Kota Jambi
Jenazahnya baru ditemukan warga sekitar pukul 16.00 WIB oleh warga.
Korban ditemukan di Desa Tanjung Bunga, Kecamatan Tanah Kampung.
Al, salah seorang warga kepada jambi-independent.co.id, mengatakan bahwa benar ada orang hanyut sejak subuh warga Desa Tanjung Mudo kecamatan Hamparan Rawang dan jenazah sudah di temukan oleh warga pada sore sekitar pukul 16.00 WIB.
“Korban diduga terpeleset saat mengambil air ke Sungai Subuh, Rabu 3 Juli 2024 dini hari, kemungkinan terpeleset saat ambil uduk,” katanya.
BACA JUGA:Amankan 6 Tersangka, Polres Muaro Jambi Musnahkan 98,5 Gram Sabu dan 64 Butir Pil Ekstasi
BACA JUGA:Bocah 12 Tahun di Kerinci Dirudapaksa Lebih dari 8 Kali, Ini Identitas Pelaku
Sementara itu, Kepala Desa Tanjung Muda, Itarlis, dikonfirmasi media juga membenarkan adanya warga desa tanjung muda yang hanyut di Sungai Batang Merao.
Kepala desa mengatakan bahwa korban sudah ditemukan di Sungai Trong.
“Diduga korban terpeleset di Sungai Batang Merao kemudian hanyut dan warga temukan di Sungai Terung,” jelasnya.