Real Madrid Gulung Leganes 3-0, Mbappe dan Bellingham Jadi Sorotan

Senin 25-11-2024,09:55 WIB
Reporter : Edo Adri
Editor : Edo Adri

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID-Real Madrid mencatat kemenangan gemilang 3-0 saat bertanding ke markas Leganes dalam laga jornada ke-14 LaLiga 2024/25 yang digelar di Estadio Municipal de Butarque, Senin dini hari WIB 25 November.

Tiga gol kemenangan Los Blancos dicetak masing-masing oleh Kylian Mbappe, Federico Valverde, dan Jude Bellingham, mempertegas dominasi skuad asuhan Carlo Ancelotti di laga ini.  

Berkat kemenangan ini, Real Madrid mengumpulkan 30 poin dari 13 pertandingan, menempatkan mereka di posisi kedua klasemen sementara LaLiga. Sebaliknya, Leganes masih berkutat di posisi ke-14 dengan raihan 14 poin dari 14 laga, seperti yang dikutip dari laman resmi Liga Spanyol.  

Real Madrid memulai laga dengan agresivitas tinggi. Pada menit ke-5, Kylian Mbappe melepaskan tendangan keras ke sudut kiri bawah gawang Leganes, namun berhasil ditepis oleh kiper Marko Dmitrovic.  

BACA JUGA:Napoli Kembali Kuasai Puncak Serie A Setelah Tundukkan AS Roma 1-0

BACA JUGA:Perpisahan Mahasiswa Pro-IDe Humanis Universitas Jambi dengan Masyarakat Candi Muaro Jambi

Mbappe sempat mencetak gol pada menit ke-11, tetapi wasit menganulirnya karena offside. Upaya lain datang pada menit ke-25 melalui tembakan Arda Guler, namun Dmitrovic kembali sigap mengamankan gawangnya.  

Gol pembuka akhirnya tercipta pada menit ke-43. Berawal dari tekanan Jude Bellingham yang memaksa pemain Leganes kehilangan bola di area berbahaya, Vinicius Junior memberikan umpan matang kepada Mbappe. Striker asal Prancis ini tidak menyia-nyiakan peluang untuk mencetak gol dan membawa Madrid unggul 1-0 hingga babak pertama usai.  

Pada babak kedua, Real Madrid terus mendominasi. Gol kedua mereka lahir pada menit ke-66 melalui skema tendangan bebas. Bola diarahkan kepada Arda Guler, yang kemudian mengirimkannya kembali kepada Federico Valverde. Dengan tenang, Valverde menyarangkan bola ke gawang, menggandakan keunggulan Madrid menjadi 2-0.  

Gol pamungkas terjadi pada menit ke-85. Jude Bellingham mencetak gol lewat sundulan jarak dekat setelah memanfaatkan bola muntah dari rebound yang sebelumnya mengenai mistar gawang. Skor akhir 3-0 untuk Real Madrid.  

BACA JUGA:Masih Mengingat Mantan: Dampak Bagi Kesehatan Mental Anda

BACA JUGA:Prabowo Subianto Kembali ke Tanah Air: Hasilkan Komitmen Investasi Rp 294 Triliun

Dengan kemenangan ini, Los Blancos membawa pulang tiga poin penuh dari kandang Leganes, memperkuat posisi mereka di papan atas klasemen sementara LaLiga.  

Susunan Pemain 

Leganes (3-4-2-1):

Kategori :