Harga Emas Internasional 3 Februari 2022 Menguat, Ini Penyebabnya

Kamis 03-02-2022,10:32 WIB

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAKARTA - Harga emas internasional menguat, terimbas dolar AS dan imbal hasil obligasi Amerika atau US Treasury turun, menyusul laporan ketenagakerjaan yang suram.

Kondisi ini kemudian mendorong permintaan bagi aset safe-haven emas, di tengah ketegangan yang memanas antara Rusia dan Barat atas Ukraina.

Harga emas di pasar spot naik 0,4 persen menjadi USD1.808,48 per ounce pada pukul 02.01 WIB, demikian laporan  Reuters,  di Bengaluru, Rabu 2 Februari 2022 atau Kamis Februari 2022 pagi WIB.

Harga emas berjangka Amerika Serikat menetap 0,5 persen lebih tinggi menjadi USD1.810,30 per ounce.

Harga emas masih melayang di atas USD1.800 dan banyak hal yang berkaitan dengan imbal hasil US Treasury telah "habis" dan dengan dollar masih mendekati posisi terendah, setelah data penggajian swasta, kata Edward Moya, analis OANDA.

Laporan ketenagakerjaan dari ADP menunjukkan penggajian swasta Amerika Serikat secara tak terduga turun pada Januari, menekan dolar dan imbal hasil Treasury.

Jika emas dapat terus stabil di atas USD1.800, beberapa investor mungkin akan mulai kembali, papar Moya.

Memperkuat daya tarik emas, Presiden Amerika Serikat, Joe Biden menyetujui pengiriman pasukan tambahan ke Eropa timur atas ancaman Rusia untuk menyerang Ukraina.

Meski emas dianggap sebagai lindung nilai terhadap inflasi dan risiko geopolitik yang lebih tinggi, kenaikan suku bunga tetap menjadi hambatan potensial karena hal itu berarti mendongkrak  opportunity cost  untuk menahan logam kuning yang tidak memberikan imbal hasil.

Investor menunggu pertemuan Bank Sentral Eropa dan Bank of England, Kamis, untuk isyarat tentang laju pengetatan kebijakan moneter dalam menghadapi lonjakan inflasi.

"Berlanjutnya  short covering  dan  bargain buying " membantu harga emas dan perak, papar Jim Wyckoff, analis Kitco Metals.

"Pelemahan Indeks Dolar AS (Indeks DXY) dan harga minyak mentah mencapai level tertinggi tujuh tahun minggu ini adalah  bullish  di luar kekuatan pasar bagi pasar logam," tambah Wyckoff.

(BACA JUGA:Harga Emas Pegadaian, Rabu 2 Februari 2022: Semua Jenis Emas Naik)

Harga perak di pasar spot naik 0,3 persen menjadi USD22,70 per ounce, platinum menguat 0,9 persen menjadi USD1.036,16, dan paladium bertambah 0,4 persen menjadi USD2.373,31.(fin)

Tags :
Kategori :

Terkait