Tunda Pembayaraan TPP ASN
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, SENGETI, JAMBI - Bupati Muarojambi Masnah Busro akan segera lakukan apel terhadap seluruh ASN di Pemerintahan Kabupaten Muarojambi.
Apel itu guna untuk melakukan pengecekan kartu vaksinasi terhadap seluruh Aparatur Sipil Negera (ASN) di Pemerintah Kabupaten Muarojambi.
Ia menilai, masih masih banyak ASN di Muarojambi yang belum melakukan vakasinasi Covid-19 yang dianjurkan oleh Pemerintah Pusat.
Bupati Masnah Busro mengatakan, untuk mengejar target capaian vaksinasi di wilayah Kabupaten Muarojambi, berbagai upaya akan dilakukannya.
Lanjutnya, seyogyanya ASN ini merupakan contoh bagi masyarakat umum terutama dalam percepatan capain vaksinasi Covid-19 yang merupakan program pemerintah.
"Terhadap para ASN di Pemerintah Kabupaten Muarojambi yang belum mengikuti vasksinasi akan segera dilaksankan apel bersama oleh Bupati Muarojambi dan akan dilakukan penyuntikan vaksinasi massal," kata Bupati Masnah, Selasa (6/12).
Selain mengejar target capaian vaksinasi, juga untuk mendata bagi ASN yang belum divaksin. "Bupati Masnah Busro juga menyebut, bahwa terhadap para ASN yang belum mengikuti vaksinasi, dalam waktu dekat ini akan diberikan sanksi berupa penundaan pembayaaran TPP dan urusan adminitrasi," tandasnya. (jun/ira)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: