Kerusakan Irigasi Kian Parah
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, KERINCI - Kerusakan Irigasi Batang Sangkir di desa Kemantan Hilir, Kecamatan Airhangat Timur kian parah. Irigasi ini butuh perhatian dari Pemprov Jambi sebagai penanggung jawab irigasi tersebut. Warga berharap, irigasi tersebut segera diperbaiki. Jika sampai jebol dan putus, ratusan hektar sawah di Kecamatan Airhangat Timur bisa kekeringan.
Bus, salah seorang warga Kecamatan Airhangat Timur mengatakan, irigasi Batang Sangkir yang melintasi desa Kemantan Hilir mengalami rusak parah dan nyaris jebol. Jika tidak diperbaiki maka irigasi akan jebol dan sawah warga Kemantan Hilir akan kebanjiran. Sementara sawah di beberapa desa di Airhangat Timur akan alami kekeringan.
"Kondisi irigasi saat ini sudah rusak berat dan nyaris jebol. Tidak menutup kemungkinan akan jebol jika air irigasi besar," katanya.
Warga berharap, irigasi tersebut bisa segera diperbaiki oleh pemerintah, sebelum semua kerusakan kian parah.
Pantauan koran ini di lapangan, memang terlihat irigasi Batang Sangkir dalam kondisi rusak parah dan sudah terlihat berlobang. Air terlihat masuk di sela-sela irigasi yang sudah cukup lama dan butuh perbaikan.
Kabid Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR Kerinci, Hadri, belum lama ini mengatakan bahwa pihaknya telah melaporkan kepada Dinas PUPR Provinsi Jambi.
"Itu milik provinsi dan kita sudah lapor ke PUPR Provinsi Jambi untuk memperbaiki. Kita berharap tahun depan bisa dianggarkan," ungkapnya.
Ketua DPRD Kerinci, Edminudin mengatakan, irigasi Batang Sangkir memang merupakan tanggung jawab dari Pemprov Jambi.
"Itu kewenangan provinsi bukan kita, nanti kita akan disampaikan," tandasnya. (sap/enn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: