Kasus DBD Meningkat Drastis, Dinkes Tebo Imbau Ini ke Warga

Kasus DBD Meningkat Drastis, Dinkes Tebo Imbau Ini ke Warga

Kadinkes Kabupaten Tebo, dr Riyana.--https://jambiindependent.disway.id/

 

MUARATEBO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Dinkes Kabupaten Tebo mengimbau masyarakat untuk tetap dapat menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal.

 

 

 

Terutama soal tempat yang bisa menjadi genangan air untuk bisa dibersihkan, mengingat melonjaknya kasus demam berdarah belakangan ini.

 

 

 

Peringatan itu disampaikan karena, kasus Demam Berdara Dengue (DBD) di Tebo  meningkat dari tahun sebelumnya.

 

 

 

Peningkatan ini bahkan mencapai 200 persen atau 3 kali lipat dari tahun sebelumnya.

 

 BACA JUGA:Lagi Bikin Kolam Renang, Tiba-tiba Air Menyembur Deras dari Tanah

BACA JUGA:Dikeroyok 10 Orang, Seorang Babinsa di Makassar Luka Parah, Kini Pelaku Diburu

 

Ketika dikonfirmasi, Kadinkes Kabupaten Tebo, dr Riyana menyebutkan, tahun lalu tercatat ada 10 kasus warga yang terserang DBD.

 

 

 

Sedangkan tahun ini kata Riyana, tercatat ada sebanyak 30 orang yang terkena DBD. Jumlah ini, bisa saja bertambah jika masyarakat tidak waspada dan menjaga kebersihan.

 

 

 

"Tahun ini dalam pekan ketiga Mei, ada 30 kasus DBD di Kabupaten Tebo," jelasnya. 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: