Perdana, Car Free Day Kembali Dibuka Bupati Bungo

Perdana, Car Free Day Kembali Dibuka Bupati Bungo

Car Free Day Kembali Dibuka oleh Bupati Bungo--

MUARA BUNGO,JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Bungo kembali membuka kegiatan hari bebas kendaraan atau car free day (CFD) Kegiatan CFD tersebut di pusatkan di Jalan Sultan Thaha Depan Rumah Dinas Bupati Bungo, pada Minggu 5 Juni 2022.

Bupati Bungo, Mashuri mengatakan setelah dua tahun lebih di tiadakan karena pandemi Covid-19. Kegiatan Car Free Day dapat kembali dilaksanakan.

"Kita patut bersyukur beberapa waktu yang lalu Pemerintah telah melonggarkan kegiatan aktifitas masyarakat, pada akhirnya kita buka kembali Car Free Day pada pagi ini,” ujarnya.

Dikatakannya, tentu dengan di buka nya kembali Car Free Day ini, masyarakat bisa berolahraga sekaligus membawa keluarga. Selain berolahraga kegiatan ini juga untuk bersilaturahmi sekaligus meningkatkan ekonomi masyarakat.

BACA JUGA:Bupati Bungo Hadiri Halal Bihalal dengan keluarga Besar Dusun Panjang

BACA JUGA:Ajak Masyarakat Bantu Awasi Aksi Penyelundupan, Ini Imbauan Kapolsek Sadu

“Kepada masyarakat yang mau berdagang dipersilahkan. Kemudian, tentu harus dijaga adalah keamanan, ketertiban dan kebersihan bersama,” tutupnya.

Kepada Plt. Kadis Lingkungan Hidup, Bupati Mashuri meminta untuk di siapkan tong sampah setiap minggunya. Hal ini demi untuk mempermudah masyarakat dalam membuang sampah.

"Selesai kegiatan Car Free Day lokasi kita ini bersih kembali dari sampah-sampah juga menjadi perhatian bagi yang membidangi kebersihan ini,” tukasnya. (Mai)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: