Rela Rogoh Kocek hingga Puluhan Juta Rupiah, Begini kisah Pembalap di Ajang Street Race Polda Metro Jaya
Acil, seorang pembalap saat duduk di atas motor modifikasi senilai Rp 80 juta.-Disway.id-Jambiindependent.disway.id
JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Beragam rancangan motor modifikasi oleh masing-masing bengkel dan pembalap, turun dalam ajang Street Race Polda Metro Jaya di Central Park Meikarta, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi pada sesi hari pertama, Sabtu 18 Juni 2022.
Lebih dari sekedar hobi, para pembalap rela merogoh kocek lebih dalam agar penampilan motor mereka semakin kece dan bernyali di arena yang telah disediakan.
Salah satunya motor Suzuki Satria FU yang diracik oleh Joyo Racing Team (JRT) asal Cibitung, Kabupaten Bekasi.
Pemiliknya yakni, Acil Fahrul (21) yang berlaga sebagai pembalap di atas motor tersebut mengaku kalau motor tersebut dibangun dengan biaya puluhan juta.
BACA JUGA:Enam Rumah di Kalideres Terbakar, 21 Jiwa Terpaksa Mengungsi
BACA JUGA:Hotman Paris Bocorkan Kedekatan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan: Keduanya Sering Jalan
"Motor yang saya bawa ini motor jenisnya Satria FU, kalo modal bangun sampe 80 juta itu dan itu hanya untuk oprek mesin doang belom termasuk yang lain," ucap Acil Fahrul saat ditemui, Sabtu 18 Juni 2022.
Menurut Acil Fahrul, motor yang ia gunakan dalam street race kali ini sudah dibangun sejak tahun 2019 hingga 2022.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jambi-independent.co.id