Telkomsel dan PNM Dukung Pemberdayaan Perempuan Prasejahtera dan Akselerasikan Digitalisasi Usaha Ultra Mikro
Telkomsel bersama PNM dukung pemberdayaan perempuan prasejahtera -Foto : Telkomsel-Jambi-independent.co.id
PNM memberikan dukungan bagi pemberdayaan para nasabahnya melalui 3 pilar modal, yaitu Modal Finansial, Modal Intelektual, dan Modal Sosial. PNM Mekaar merupakan layanan pinjaman modal bagi perempuan prasejahtera pelaku sektor ultra mikro yang diluncurkan pada 2015. PNM Mekaar difokuskan kepada perempuan pelaku usaha ultra mikro dengan kondisi keluarga yang memiliki indeks pendapatan per kapita maksimal USD 1,99 per hari atau Rp800 ribu per bulan serta memenuhi indeks rumah (Cashpoor Index House).
Untuk dapat membantu pelaku usaha ultra mikro, PNM bersinergi bersama dengan BRI dan Pegadaian dalam membentuk Holding Ultra Mikro untuk mewujudkan layanan keuangan yang lengkap, terintegrasi, dan memenuhi kebutuhan pelaku usaha.
BACA JUGA:Wujud Perhatian bagi Nelayan, Ihsan Yunus Fasilitasi Pendanaan Usaha
BACA JUGA:Simak, Ini 8 Tips untuk Kamu yang Mau Bisnis Open PO Bangkok
Selain itu juga, dalam rangka merespons kebutuhan pasar, PNM Mekaar menghadirkan PNM Mekaar Syariah pada akhir 2018 di beberapa cabang PNM Mekaar seperti Aceh, Padang, dan Nusa Tenggara Barat. Hingga akhir Oktober 2023, PNM Mekaar Syariah telah memiliki 11,0 juta nasabah atau 73,7 persen dari total 14,9 juta jumlah akun nasabah PNM Mekaar. Informasi lebih lanjut terkait PNM dapat di akses melalui https://www.pnm.co.id/.
Telkomsel Enterprise merupakan bagian dari Telkomsel yang menjadi penyedia solusi digital berbasis teknologi terbesar di Indonesia. Telkomsel Enterprise merupakan mitra bisnis untuk bertransformasi dan mengakselerasi pertumbuhan puluhan ribu bisnis nasional maupun multinasional, termasuk UMKM dan perusahaan rintisan, melalui ragam solusi unggulan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Untuk informasi lebih lanjut terkait solusi bisnis perusahaan, optimalisasi operasional, meningkatkan produktivitas, dan mengembangkan bisnis, kunjungi https://www.telkomsel.com/enterprise. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: