Bachyuni Deliansyah Terharu Didoakan Ratusan Anak Yatim

Bachyuni Deliansyah Terharu Didoakan Ratusan  Anak Yatim

PJ Bupati Bachyuni terbaru didoakan anak yatim-Foto : Junaidi-Jambi-independent.co.id

Menurut Bachyuni, pesan yang tak kalah penting dari kegiatan yang diadakannya itu, mengingatkan sekaligus mengajak semua pihak, khususnya para pejabat dan staf di lingkungan Pemkab Muaro Jambi untuk memiliki kepekaan sosial yang tinggi. 

"Salah satunya peka terhadap nasib anak-anak yatim dan para duafa yang ada disekitar kita,"ujarnya.

Sebelumnya, kegiatan dengan misi yang sama, dilakukan Bachyuni saat awal masuk Ramadhan. Salah satunya, Bachyuni mengajak istrinya untuk mendatangi salah satu rumah warga miskin dengan mengajaknya sahur perdana.

“Ini bagian dari panggilan hati saya untuk mengasah kepekaan sosial. Dan kegiatan ini akan terus saya lakukan selama Ramadhan. Bukan pada saat sahur pertama saja. Dengan begitu, saya dan keluarga, bisa ikut merasakan bagaimana jika kita berada dalam posisi seperti mereka,” ungkapnya.

BACA JUGA:5 Sektor Usaha Ini Jadi Prioritas untuk Pinjaman KUR BRI, BNI Ataupun Bank Mandiri

BACA JUGA:Pusat Studi Islam dan Budaya Melayu LPPM UNJA Gelar Workshop ‘Pengelolaan Zakat’

Dalam kontek ini juga, Bachyuni mengajak, khususnya kepada para SKPD atau pejabat di lingkungan Pemkab Muaro Jambi, untuk juga melakukan kegiatan yang sama. 

Ramadhan itu bukan hanya berhenti pada menahan haus dan lapar. Lebih dari itu, Ramadhan juga harus menjadi momen yang dapat meningkatkan kepekaan sosial.

“Insha Allah, pada saat malam takbiran nanti, saya juga akan berkeliling ke rumah-rumah warga tak mampu. Jangan sampai ada warga yang besoknya mau lebaran, beras pun, misalnya tak  punya,” tandasnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: