Keluarga Korban yang Diteriaki Maling oleh Warga di Muaro Jambi, Tunjukkan Bukti Sah Kepemilikan Mobil

Keluarga Korban yang Diteriaki Maling oleh Warga di Muaro Jambi, Tunjukkan Bukti Sah Kepemilikan Mobil

Keluarga Korban yang Diteriaki Maling oleh Warga di Muaro Jambi, Tunjukkan Bukti Sah Kepemilikan Mobil-Ist/jambi-independent.co.id-

Diketahui, korban mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Lintas Timur Jambi-Riau, tepatnya di depan SMP Negeri 5 Muarojambi, Desa Sekernan Kecamatan Sekernan Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi. 

Perisitwa ini terjadi pada hari Jumat 29 Maret 2024 malam, pukul 23.53 WIB. 

Akibat kecelakaan tersebut, Dwi Fatimah meninggal dunia di Tempat Kejadian Perkara (TKP) setelah mobil yang dikendarainya, menabrak 2 tiang listrik dan ruko milik warga setempat.

Diberitakan sebelumnya, Seorang wanita bernama Dwi Fatimah Yen (29), warga Kota Jambi, meninggal dunia usai mobil yang Daihatsu Ayla dikendarainya terlibat kejar-kejaran dengan warga dan polisi.

Dia mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Lintas Timur Jambi - Riau tepatnya di depan SMP Negeri 5 Muarojambi, Desa Sekernan Kecamatan Sekernan Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi. 

Perisitwa ini terjadi pada hari Jumat 29 Maret 2024 malam, pukul 23.53 WIB. Akibat kecelakaan tersebut, Dwi Fatimah meninggal dunia di Tempat Kejadian Perkara (TKP) setelah mobil yang dikendarainya, menabrak 2 tiang listrik dan ruko milik warga setempat.

Informasi yang didapat, sebelum mengalami kecelakaan, mobil yang dikendarai oleh korban itu dikejar dari mulai Simpang Sekolah Polisi Negara (SPN) Desa Pondok Meja, Kecamatan Mestong, Muaro Jambi.

BACA JUGA:Waduh! Mobil Kijang LGX Kebakaran di Lorong Ibrahim Kota Jambi, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:DPRD Provinsi Jambi Gelar Rapat Paripurna Pandangan Umum Fraksi Terhadap Nota Pengantar LKPJ Gubernur Jambi

Awalnya, mobil itu melaju dengan kecepatan tinggi dikejar beberapa unit sepeda motor.

Saat melewati petugas kepolisian, motor yang mengejar mobil berteriak pada polisi. "Maling mobil pak, itu maling mobil," teriak mereka.

Mendengar ini, polisi langsung merespon dengan ikut mengejar mobil yang dicurigai tersebut.

Berkali-kali polisi dari dalam mobil meminta agar pengemudi menghentikan laju kendaraannya, namun tak digubris.

BACA JUGA:FKB Segera Deklarasi Dukungan Politik di Pilkada Kerinci 2024

BACA JUGA:Berkah Ramadhan 1445 H, 55 Pegawai PLN IP UBP Jambi Salurkan Bantuan Rp 55 Juta Kepada Dhuafah

Hingga akhirnya mengalami kecelakaan di jalan lintas timur Jambi - Riau Desa Sekernan Kecamatan Sekernan Kabupaten Muaro Jambi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: