Pj Wali Kota Jambi Pimpin Rakor Camat dan Lurah se-Kota Jambi 2024, Ini Pesannya

Pj Wali Kota Jambi Pimpin Rakor Camat dan Lurah se-Kota Jambi 2024, Ini Pesannya

Pj Wali Kota Jambi Pimpin Rakor Camat dan Lurah se-Kota Jambi 2024-Fajar/jambi-independent.co.id-

KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.IDPj Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih memimpin rapat koordinasi camat dan lurah se-Kota Jambi.

Kegiatan itu dilaksanakan pada Rabu, 15 Mei 2024 di Aula Griya Mayang.

Dalam kegiatan ini, diikuti oleh seluruh lurah, camat beserta para kepala dinas di Kota Jambi.

Pj Wali Kota Jambi menyoroti mengenai tingkat pengangguran di Kota Jambi.

BACA JUGA:Suka Motor Klasik? Ini Dia Motor Honda C70, Ikonik dan Irit

BACA JUGA:5 Tempat Wisata di Semarang yang Instagramable dan Memanjakan Mata Pengunjung

Di mana, tingkat penggangguran terbuka dari tahun 2018 sampai tahun 2024 mengalami fluktuatif atau perubahan angka pengangguran. 

Sri Purwaningsih pun menyebut ada berbagai upaya yang dapat dilakukan oleh camat dan lurah dalam membuka lapangan kerja baru di wilayahnya masing-masing di antaranya :

Melakukan pendataan pengangguran by name by adress di wilayahnya, serta mengetahui penyebab-penyebab tidak bekerja.

Membuat kampung-kampung kreatif unggulan sehingga dapat menciptakan penyerapan tenaga kerja.

BACA JUGA:6 Manfaat Air Rebusan Kayu Manis Bagi Kesehatan Tubuh

BACA JUGA:Pemkab Tebo Dukung Program KRIS Pada Pasien Kelas BPJS

Mendorong warga Masyarakat untuk pembentukkan usaha bersama, khususnya UMKM, usaha ekonomi kreatif , dsb (pemanfaatan sampah rumah tangga menjadi kerajinan, tanaman-tanaman liar seperti eceng gondok, kerajinan karya sabut kelapa)

Jika sudah ada kelompok tenaga kerja mandiri, Lurah dapat mengesahkan keberadaan kelompok Tenaga Kerja Mandiri (TKM) terbut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: