Wawako Maulana Jalin Silaturahmi dan Berbagi Tali Asih dengan Karyawan dan Staf

Wawako Maulana Jalin Silaturahmi dan Berbagi Tali Asih dengan Karyawan dan Staf

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Bulan ramadan Taka hanya tentang ibadah puasa. Namun juga bagaimana cara manusia untuk tetap menjaga tali silaturahmi dan saling berbagi antar sesama.

 

Hal ini yang coba ditunjukkan Wakil Wali Kota Jambi, Maulana. Di mana Senin 25 April 2022 sore ini, ia bersama sang istri menggelar silaturahmi bersama sejumlah karyawan dan pegawai di lingkungan kerjanya.

 

Setidaknya ada sekitar 500 pegawai yang hadir pada silaturahmi yang digelarnya ini. Tujuannya tak lain, untuk mempererat tali silaturahmi antara atasan dan karyawannya.

 

"Di bulan baik ini, tentu ini perlu kita lakukan. Bagaimana agar antara atasan dan karyawan dapat lebih mengenal satu sama lainnya," kata Maulana.

 

Kewajibannya sebagai atasan pun tak luput diberikan ke karyawannya. Seperti pemberian THR hingga bantuan lainnya.

 

"Kita juga memberikan tali asih ke karyawan sesuai dengan aturan yang ada. Saya harapkan hal ini dapat digunakan semaksimal mungkin," kata dia.

 

Maulana juga berpesan, agar karyawan maupun staf jajarannya dapat menjalankan tugas dengan yang baik pula. "Tentu etos kerja juga diperlukan , tetap semangat," singkatnya. (Zen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: