JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Ini efek samping konsumsi pepaya berlebihan untuk kesehatan.e Ternyata, memang apa apa yang berlebihan itu tidak baik ya. Salah satunya konsumsi buah pepaya. Jika dikonsumsi secara berlebihan ternyata tidak baik loh.
Padahal buah pepaya itu memiliki manfaat yang sangat baik loh bagi kesehatan tubuh. Namun jika dikonsumsi secara berlebihan juga tidak baik. Malahan berbahaya bagi kesehatan Anda.
Pepaya bisa dikonsumsi begitu saja atau diolah dalam bentuk jus, puding, dan lainnya. Pepaya mengandung sejumlah kecil vitamin B kompleks, vitamin E dan vitamin K, serta kalsium, tembaga, besi, magnesium, mangan, fosfor, selenium, dan seng.
Berikut efek samping konsumsi pepaya secara berlebihan :
BACA JUGA:5 Prediksi Shio yang Berpotensi Dapat Promosi dan Kenaikan Gaji di Bulan Oktober 2023
BACA JUGA:Apical dan Asian Agri Promosikan Kesuksesan Program SMILE untuk Membantu Petani
1. Ganggu pencernaan.
Kandungan serat dalam pepaya sangat baik bagi kesehatan. Namun, jika dikonsumsi secara berlebihan, pepaya justru bisa menyebabkan gangguan pencernaan.
Pepaya ternyata juga bisa memperburuk diare jika dikonsumsi dalam jumlah besar.
Selain itu, konsumsi pepaya berlebihan yang tidak dibarengi dengan konsumsi cairan juga bisa menyebabkan sembelit.
Selain itu, enzim papain dalam pepaya, jika dikonsumsi secara berlebih akan menimbulkan kembung, iritasi lambung, kram perut, dan mual.
2. Memperlambat detak jantung.
Diyakini bahwa orang dengan gangguan jantung harus menghindari konsumsi pepaya berlebihan.
BACA JUGA:6 Zodiak Perempuan yang Kurang Romantis dan Sulit Menunjukkan Kasih Sayang