19 Makanan Kucing dan Anjing Ini Kena Seruan Boikot, karena Diduga Pro Israel

Selasa 14-11-2023,13:27 WIB
Reporter : jambi-independent.co.id
Editor : Risza S Bassar

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Seruan untuk boikot seluruh produk yang pro terhadap agresi Israel terhadap Palestina terus berlanjut.

Tak hanya makanan untuk manusia, belakangan beredar juga produk-produk makanan kucing dan anjing yang diduga pro Israel.

Saat ini viral beredar 19 makanan kucing dan anjing yang ikut kena seruan boikot, karena diduga pro Israel.

Sebelumnya, boikot terhadap produk yang pro Israel sudah terjadi terhadap makanan dan kebutuhan untuk manusia.

BACA JUGA:10 Manfaat Bawang Putih Bagi Kesehatan, Bisa Turunkan Tekanan Darah Juga

BACA JUGA:WAJIB TAHU, Menggunakan Eye Mask Bisa Mendapatkan 10 Manfaat Ini Lho!

Selain makanan, kebutuhan bayi pun ikut-ikutan kena seruan boikot karena diduga pro Israel.

Apalagi, baru-baru ini Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah mengeluarkan Fatwa MUI tentang bela Palestina, yang mengharamkan membeli produk yang terafiliasi kepada negara pendukung Israel seperti Amerika Serikat.

Seperti diketahui, ada banyak produsen asal Amerika Serikat yang dijual di Indonesia.

Namun kini selain makanan untuk kebutuhan manusia, makanan untuk hewas seperti kucing dan anjing kena seruan boikot juga.

BACA JUGA:14 Tips Memulai Usaha Katering, Mudah dan Praktis!

BACA JUGA:10 Tanda-tanda Keuangan Tidak Sehat, Segera Lakukan Hal Ini

Seruan boikot produk makanan kucing dan anjing kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial X dan TikTok.

Dikutip jambi-independent.co.id dari disway.id, ada sekitar 19 merek produk makanan kucing dan anjing yang diduga pro Israel, sehingga ikut kena seruan boikot.

Salah satunya adalah Whiskas, produk makanan kucing yang banyak ditemui di gerai-gerai minimarket di Indonesia.

Kategori :