JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Jambi.
Jokowi tiba di Jambi, pada 3 April 2024.
Orang nomor satu di Indonesia ini mendarat di Jambi via Bandar udara (Bandara) Muara Bungo, Provinsi Jambi sekira pukul 09.55 WIB.
Kedatangan Presiden Jokowi disambut oleh Gubernur Jambi Al Haris, Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil, Kapolda Jambi, Danrem 042 Gapu, Kabinda Jambi, dan Bupati Bungo Mashuri.
BACA JUGA:Pengamanan Idul Fitri, Polresta Jambi Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2024
BACA JUGA:Selalu Ada Setiap Idul Fitri, Ini Resep Lontong Sayur yang Lezat dan Tahan Lama
Mendarat di Bungo, Jokowi langsung kunker ke Merangin.
Jokowi didampingi Gubernur Jambi Al Haris langsung melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Merangin via udara dengan menggunakan helikopter.
Adapun agendanya sebagai berikut:
Pertama Presiden Jokowi diagendakan melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Merangin.
Di Bumi tali undang tambang teliti, Presiden Jokowi menyerahkan bantuan di Pasar Rakyat Kota Bangko, dan setelah itu menyerahkan bantuan beras bertempat di Gudang Bulog.
Setelah di Kabupaten Merangin, Presiden Jokowi diagendakan melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Tebo.
BACA JUGA:Jarang Membalas Kebaikan Orang Lain, Ini 5 Zodiak Paling Sombong
BACA JUGA:Awas! Ini 4 Makanan dan Minuman Perusak Ginjal yang Harus Dihindari
Di Bumi Seentak galah serengkuh dayung, Presiden Jokowi memberikan bantuan tunai kepada warga dan mengunjungi RSUD Sultan Thaha Saifuddin Tebo.