Demi Bertemu H Abdul Rahman, Warga Eka Jaya Rela Pulang Cepat Tinggalkan Kebun

Sabtu 06-07-2024,14:20 WIB
Reporter : Gita Savana
Editor : Gita Savana

KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Keinginan warga Kota Jambi mendapat pemimpin untuk melanjutkan pembangunan yang sudah dirancang Wali Kota Jambi periode 2013-2023 Syarif Fasha sangat besar.

Untuk itu, warga ingin agar penerus Syarif Fasha menjadi Wali Kota Jambi itu benar-benar bisa melanjutkan rencana pembangunan yang belum terlaksana.

Harapan warga itu terungkap saat bakal calon Wali Kota Jambi H Abdul Rahman bersilaturahmi dengan warga Kelurahan Eka Jaya Kecamatan Paal Merah, Jumat 5 Juli 2024 sore.

Ribuan warga menghadiri silaturahmi yang dihadiri H Abdul Rahman. 

BACA JUGA:Poco M6 4G Makin Murah Harganya di Bulan Juli 2024

BACA JUGA:Harga Oppo Terbaru Juli 2024, Banyak yang Diskon

Turut hadir pada acara silaturrahmi itu, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan lainnya.

Bahkan ada warga rela pulang cepat dari kebun untuk bertemu sang idola bakal calon Wali Kota Jambi H Abdul Rahman. 

Luki, tokoh masyarakat Kelurahan Eka Jaya mengatakan, silaturrahmi sore itu sangat luar biasa. Sebab, ribuan warga hadir meski ada kesibukan bekerja, seperti berkebun dan lainnya. 

“Sore ini sangat luar biasa. Banyak warga yang hadir, luar biasa. Sore ini sebenarnya kami di sini sangat sibuk di kebun pak, rata rata kami di sini petani, namun karena ingin bersilaturahmi dengan pak Haji Rahman kami pulang lebih awal dari kebun," katanya.

BACA JUGA:KUR BRI 2024 Pinjam Rp 30 Juta Bayar Perbulan Hanya Rp 500 Ribuan

BACA JUGA:Bocoran Spesifikasi dan Harga iPhone 16 yang Akan Rilis September 2024 Mendatang

Luki berharap kepada H Abdul Rahman untuk melanjutkan pembangunan yang sudah digagas Pak Fasha, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setelah nanti terpilih menjadi Wali Kota Jambi. 

“Kami juga minta bantuan terhadap Haji Rahman seperti perbaikan jalan kami, karena belum semua jalan yang sudah dibangun. Selain itu perhatikan kesejahteraan masyarakat. Kami Kami mendukung bapak Haji Rahman menjadi Wali Kota Jambi," harapnya.

Sementara itu tokoh masyarakat yang juga mantan pejabat di Pemerintah Kota Jambi H Muklis A Muis menyampaikan terima kasihnya kepada ribuan warga yang hadir. 

Kategori :