Oknum Polri Dinas di Polresta Jambi Dilaporkan ke Propam karena Sebut Kacung, Ini Kata Kabid Humas Polda Jambi
Jeri menunjukkan bukti laporan oknum polisi ke Propam Polda Jambi. -Ist/jambi-independent.co.id -
Awalnya katanya, dia diminta untuk menengahi permasalahan antara anak menantunya dengan pihak yang bersangkutan. Masalah ini kata dia, terkait tentang laporan keuangan usaha bersama yang dimiliki oleh kedua pihak.
"Pada Sabtu 1 April 2023 kemarin, di rumah kami dilakukanlah musyawarah untuk menemukan jalan tengah,” kata dia.
BACA JUGA:Deretan Zodiak Paling Cerdas, Wawasannya Luas dan Pekerja Keras
BACA JUGA:Tiga Jenis Makanan ini Wajib Ada Saat Sahur, Dianggap Mampu Penuhi Energi untuk Berpuasa
Entah kenapa katanya, tiba-tiba orang tua dari yang si oknum polisi memukul pintu rumah. Jeri juga tak terima, karena dia mendapat kata-kata yang tidak menyenangkan.
"Dan yang bersangkutan melakukan melontarkan kata-kata kacung kepada saya, serta berteriak mengatakan ini rumah penipu, ini rumah penipu," kata dia.
Karena tak terima, maka Jeri pun melaporkan IS yang diketahui berdinas di Kota Jambi itu ke Propam Polda Jambi.
"Maka dari itu saya hadir ke Polda Jambi untuk melaporkan hal tersebut, serta saya juga berharap nantinya laporan saya ini dapat diproses," tutupnya. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: