RT 35 Kelurahan Payo Selincah Ikuti Pemilihan Ketua RT Serentak

RT 35 Kelurahan Payo Selincah siap ikuti Pemilihan Ketua RT Serentak.-ist/jambi-independent.co.id-
Lalu bebas narkoba, siap bersinergi dengan Kelurahan Payo Selincah dalam melaksanakan program pemerintah, berpendidikan minimal SMA, tidak rangkap jabatan pada Lembaga kemasyarakatan lainnya.
Kemudian bukan merupakan anggota atau pengurus partai politik. Syarat umum lainnya seperti bertaqwa pada Tuhan Yang Maha Esa, sehat jasmani Rohani, setia dan taat kepada Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.
BACA JUGA:Geger, Warga Temukan Mayat Pria Tak Dikenal Mengapung di Sungai Batang Tembesi Batanghari
BACA JUGA:Kendaraan yang Melewati Genangan Air di Jalan Ternyata Ada Aturannya, Simak di Sini
“Semoga nantinya kami mendapatkan calon ketua RT 35 sesuai syarat yang telah ditentukan," kata Ketua Panitia Pemilihan Oki Gustia.
Dia berharap, Ketua RT yang terpilih nantinya dapat menciptakan RT 35 Kelurahan Payo Selincah/Perumahan Villa Real yang aman, bersih, indah, tertib, terang, patuh terhadap peraturan lingkungan dan Pemkot Jambi, bersinergi dengan tetangga administratif dan Kelurahan Payo Selincah.
RT 35 Kelurahan Payo Selincah beralamat di Jalan Sentot Alibasha Lorong Taqwa Kecamatan Palmerah. RT ini berbatasan dengan wilayah administratif RT 17 dan RT 18 serta Kelurahan Talang Bakung.
RT 35 Kelurahan Payo Selincah merupakan salah satu pemenang Kampung Bantar (Bersih, Aman dan Pintar) program Pemkot Jambi Tahun 2023. Swadaya masyarakat di RT ini memang dikenal tinggi dan memiliki keguyuban yang baik pula.
BACA JUGA:Minyak Dunia Anjlok, Ini Harga BBM Terbaru 14 April 2025
Pada pelaksanaan rapat koordinasi RT Se-Kelurahan Payo Selincah pada Sabtu 12 April 2025 lalu, RT 35 salah satu wilayah yang diusulkan Kelurahan Payo Selincah untuk dikunjungi Wali Kota Jambi dalam proses pemilihan Ketua RT nanti.
“Iya, RT 35 salah satu wilayah yang kami usulkan untuk dikunjungi Wali Kota Jambi dalam proses pemilihan nanti tetapi tentunya jika Panitia Pemilihan benar-benar baik dalam melaksanakan tugasnya. Kita lihat saja nanti,” ujar Dedi, Lurah Payo Selincah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: