JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID- Tahukah anda bahwa cara kita makan dapat berdampak cukup besar pada kesehatan lambung? Waktu ideal waktu untuk makan adalah 20 sampai 30 menit.
Proses makan ini cukup membutuhkan waktu dari mulai merasakan rasa, tekstur, hingga makanan masuk kedalam perut, dan mendapat signyal dari otak bahwa sudah kenyang.
Namun supaya makan tidak begitu lama ya kurang lebih 15 sampai 20 menit, artinya kamu harus mengunya makanan lebih sering supaya lebih mudah dicerna.
Dikutip dari berbagai sumber seseorang perlu 5 sampai 10 kali mengunyah makanan yang lembut, dan 30 kali untuk mengunyah tekstur yang keras.
BACA JUGA:Gelar Aksi di Polda Jambi, Pemuda Jambi Bersatu Dukung Profesionalitas Dalam Kasus Kasus Ko Apex
Tapi disini yang paling penting adalah durasi kita makan, luangkan makan setidaknya 20 menit supaya dapat dicerna dengan baik, serta mendapat signyal rasa kenyang dari otak tersampaikan dengan baik juga.
Sebaliknya, perlu kamu ketahui bahwa makan terlalu cepat itu tidak baik. Hal ini dapat berdampak besar pada kesehatan lambung loh.
Makan terlalu cepat merupakan kebiasaan buruk yang harus dihindari.
Dampak Makan Terlalu Cepat pada Lambung
Makan terlalu cepat atau dalam durasi singkat artinya tidak memberikan waktu yang cukup untuk lambung mencerna makanan dengan baik.
Ketika makan terlalu cepat atau terburu-buru, hal ini dapat menyebabkan makanan tersangkut di kerongkongan, yang kemudian memberikan sensasi terbakar yang dikenal dengan heartburn gerd.
BACA JUGA:Wajib Diketahui! Manfaat Konsumsi Telur Rebus Bagi Kesehatan
BACA JUGA:Crosser Astra Honda, Delvintor Lanjutkan Aksinya Bersama CRF250R di MXGP Portugal
Makan terlalu cepat juga dapat mengakibatkan lambung terlalu penuh kemudian menimbulkan rasa tidak nyaman, kembung, maupun gangguan pencernaanlain.